Halo apa kabar? Senang banget ya kasus Covid-19 di Indonesia sudah semakin berkurang, supaya tidak bertambah lagi jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan ya. Seperti rajin cuci tangan, dan jika ada keperluan di luar selalu gunakan masker, jaga jarak, juga hindari kerumunan.
Meskipun di rumah saja tetapi merawat kulit agar tetap sehat penting banget. Apalagi sejak jarang piknik, stres juga berpengaruh pada kulit wajah. Untuk produk perawatan kulit sebaiknya pilihlah yang tepat supaya tidak menimbulkan masalah baru.
Ngomongin masalah kulit, berikut ini beberapa masalah kulit wajah yang sering muncul dan membuat tidak percaya diri:
Jerawat
Jerawat tidak hanya muncul pada remaja, jerawat biasanya dipengaruhi oleh diet buruk, makanan dengan indeks glikemik (GI) tinggi, penggunaan kosmetik yang tidak cocok. Bisa juga disebabkan oleh pori-pori yang tersumbat.
Flek Hitam
Bisa disebabkan oleh penumpukan zat melanin pada kulit wajah dan paparan sinar UV berlebih, penggunaan obat tertentu atau penyakit bawaan.
Warna Kulit tidak Merata
Biasanya disebabkan oleh hormon, faktor usia dan juga paparan sinar UV, juga bisa disebabkan pemakain kosmetik yang tidak tepat.
Kerutan dan Garis Halus
Ekspresi berulang seperti senyum, tertawa dan mengerutkan alis dan dahi dapat menyebabkan garis halus dan kerutan.
Untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah kita bisa menggunakan perawatan wajah yang mengandung antioksidan, kolagen, dan bahan alami lainnya.
Saya menggunakan produk Scarlett untuk perawatan kulit sehari-hari. Seperti Body Lotion, Shower Scrub dan Body Scrub.
Beberapa waktu lalu saya mendapat produk terbaru Scarlett Glowtening Serum. Senang sekali karena kebetulan ada sedikit flek hitam di wajah saya, ini harus segera diatasi supaya tidak mengganggu.
Saya sudah mencoba Scarlett Glowtening Serum selama seminggu dan mulai merasakan manfaat Glowtening Serum.
Hal pertama yang saya rasakan setiap bangun tidur kulit wajah jadi lebih kenyal.
Kedua tekstur kulit jadi lebih baik karena kulit wajahku yang tadinya berminyak dan pori-porinya besar, saya perhatikan pori-porinya mulai mengecil. Minyak di wajah juga mulai berkurang.
Ketiga kulit jadi lebih cerah dan bekas jerawat memudar. Dari dulu mukaku mudah jerawatan dan meninggalkan bekas. Senang sekali dengan Scarlett Glowtening Serum bekas jerawatku perlahan memudar.
Keempat kulit wajah jadi lebih glowing, kulit wajah glowing pastinya impian setiap wanita. Dengan Scarlett Glowtening Serum insya Allah impianku bisa terwujud asal dilakukan secara rutin.
Manfaat Scarlett Glowtening Serum
Scarlett Glowtening Serum mengandung 16,5% bahan aktif:
Tranexamide Acid bermanfaat untuk meredakan peradangan kulit, melindungi kulit dari sinar UV, dan meratakan warna kulit. Sehingga meskipun kita memakai hijab warna kulit wajah tetap sama.
Kandungan Niacinamide pada Scarlett Glowtening Serum melembabkan kulit, menyamarkan noda hitam, dan mengendalikan noda hitam pada wajah.
Geranium Oil bermanfaat menyamarkan garis halus pada wajah serta mengencangkan kulit dan memperlambat penuaan.
Allantoin kaya akan antioksidan sehingga mampu merangsang pertumbuhan kolagen pada kulit.
Scarlett Glowtening Serum juga mengandung Aloe Vera Extract, Licorice Extract, Calendula Oil, Olive Oil yang banyak memberikan manfaat untuk kulit wajah.
Manfaat Scarlett Glowtening Serum:
- Membantu mencerahkan kulit wajah.
- Membantu memudarkan bekas jerawat.
- Menyamarkan garis-garis halus dan flek hitam pada wajah
- Membantu membuat kulit wajah jadi lebih glowing.
- Membantu membuat kulit wajah jadi lebih sehat.
- Membantu memperbaiki skin barrier pada kulit wajah.
Untuk mendapatkan hasil maksimal gunakan Scarlett Glowtening Serum bersamaan dengan rangkaian face care Scarlett. Tinggal disesuaikan dengan kondisi kulit masing-masing, bisa memilih Brightly Series maupun Acne Series.
Saat pemakaian Brightly Series dapat dikombinasikan dengan menggunakan Glowtening Serum. Karena dengan penggunaan Brightly Series + Glowtening Serum dapat memaksimalkan untuk mendapat kulit wajah yang lebih cerah, glowing dan sehat. Pastinya dapat membantu lebih maksimal dalam memudarkan bekas jerawat atau flek hitam.
Acne Series
Dulu saya juga takut memakai produk mencerahkan wajah karena kulit saya berjerawat, tapi sejak ada Scarlett dan saya pernah menggunakan Acne Series ternyata hasilnya bagus. Acne Series bisa dikombinasikan dengan menggunakan Glowtening Serum. Karena penggunaan Acne Series + Glowtening Serum dapat membantu menyembuhkan atau meredakan peradangan jerawat atau bruntusan. Bisa juga membantu mencerahkan kulit wajah dan memudarkan bekas jerawat.
Setelah merasakan manfaat Scarlett Glowtening Serum selanjutnya saya akan rutin menggunakannya karena manfaatnya terbukti bukan kaleng-kaleng. Produk Scarlett Glowtening Serum juga sudah terdaftar di BPOM.
Oh iya teman-teman jangan membeli produk karena harganya lebih murah ya. Pastikan membeli produk yang asli. Berikut langkah memilih produk yang asli dan aman.
Cek Klik
Cek kemasan, label, izin edar dan tanggal kadaluarsa pada kosmetik.
Beli di Toko Kosmetik yang terpercaya melalui:
Line @scarlett_whitening
Shopee: Scarlett_Whitening
Shopee Mall: Scarlett Whitening Official Shop
WhatsApp 0877-0035-3000
Jangan tergiur harga yang murah karena beberapa kali saya pernah lihat ada yang menawarkan produk Scarlett di bawah harga pasaran.
Harga Face Care Scarlett Glowtening Serum sama seperti produk Scarlett yang lain. Setiap produk Scarlett harganya Rp. 75.000,-
Jadi apa yang kalian gunakan untuk produk perawatan kulit wajah di rumah?
#SeeTheBeautyInEverydayThings
#scarlettwhitening
Aku masih pake sampe skr skincare Scarlett yg brightening series ini termasuk glowtening serum nya. Suka sih, Krn berasa kok efeknya di kulitku :).
BalasHapusTapi aku ga sreg Ama pipetnya yg glowtening serum ini, Krn 2 botol yg udah aku pake, itu susah banget menghisap cairan serumnya. Aku kadang2 jadi tuang ke tangan. Awalnya mikir Krn pipet botol yg pertama agak rusak. Tapi botol kedua begitu juga -_- .
Terlepas dari itu, tetep suka kok Ama Scarlett ini. Semoga bisa lebih lengkap lagi jenis skincare yg mereka kluarkan