Press Conference pada sore hari
(foto Mba Alida)
Masih ingat dengan Asuransi FWD Life yang pernah saya tulis, dimana kita bisa memilih sendiri agen dan menentukan waktu bertemu sesuai dengan yang kita inginkan Klik Disini. Kali ini FWD Life berkolaborasi dengan Hard Rock FM mempersembahkan FWD Fashion Rocks bertema ‘Bebaskan Langkah, Tetap Syariah’. FWD Fashion Rocks adalah sebuah revolusi pagelaran fashion show yang memadukan pagelaran musik dan busana. Kegiatan yang dilaksanakan di pelataran Sarinah Thamrin pada tanggal 25 Agustus 2017 ini terinspirasi dari produk asuransi jiwa syariah FWD Life yakni: Bebas Ikhtiar dan akan menampilkan karya anak bangsa dari desainer ternama Indonesia, Barli Asmara. Pada acara ini nasabah juga berkesempatan untuk mendapatkan scrarf eksklusif hasil karya Barli Asmara yang merepresentasikan perlindungan optimal untuk nasabah dalam berasuransi.
Konsep acara ini merupakan
komitmen FWD Life dan Hard Rock FM dalam menghadirkan acara yang berkualitas,
inovatif dan mendukung FWD Life dalam meraih visi mengubah cara pandang masyarakat
tentang asuransi, dengan mengedepankan manfaat proteksi, investasi dan fitur
donasi dari produk asuransi jiwa syariah Bebas Ikhtiar.
Sebelum acara Fashion Rocks berlangsung
terlebih dahulu diadakan press conference
bertempat di Hotel Akmani, Jakarta Pusat. Wakil
Direktur Utama FWD Life, Rudi Kamdani menjelaskan bahwa FWD Life dan Hard
Rock FM memiliki kesamaan pandangan untuk secara konsisten mendukung passion masyarakat di Indonesia. “Kami
bangga dan bersyukur acara FWD Fashion Rocks dapat dilaksanakan dan menjadi
bukti akan komitmen Perusahaan untuk selalu berinovasi dalam mengenalkan
asuransi dengan cara yang fun dan
dekat dengan gaya hidup masyarakat saat ini”, jelas Rudi.
Sigit Prabowo & Barli Asmara
Sedangkan Sigit Prabowo, Head of Marketing Communications MRA Broadcast Media
Division yang juga hadir saat press
conference mengatakan bahwa FWD Fashion Rocks akan menjadi pagelaran yang
berbeda dan fenomenal, dimana kolaborasi FWD Life dengan Hard Rock akan
menciptakan khasanah baru di dunia
entertainment. “Hard Rock FM memiliki komitmen yang sama dengan FWD Life
dalam menyajikan program-program berkualitas secara on air maupun off air
yang selalu menjadi trendsetter di
Jakarta. Musik dan fashion akan
selalu menjadi dua hal yang tak terpisahkan, sejalan dengan passion kami dan juga merupakan beberapa
passion terbesar dari nasabah-nasabah
FWD Life. Karya ini diharapkan dapat memberikan semangat dan inspirasi positif
bagi desainer muda bertalenta di Indonesia guna mewujudkan cita-cita menjadi
yang terdepan di industri fashion
tingkat dunia”, jelas Sigit.
Andien juga tampil saat Fashion Rocks
(📷 Twitter FWD Life)
Pada malam harinya acara Fashion
Rocks dimulai sejak pukul 20.00 dan dibuka oleh para penyiar Hard Rock FM. Selanjutnya
The White Shoes and The Couple Company tampil menyanyikan lagu serta koreografi
Edwan Handoko dan stylist Ajeng Svastiari. Dilanjutkan lagu kedua
dan ketiga sekaligus parade fashion show. Hadir juga Star and Rabbit
menyanyikan tiga lagu, dan di lagu kedua dan ketiga bersamaan dengan parade fashion show. Andien juga hadir dengan suaranya yang khas, bernyanyi dengan diikuti
parade busana modern dan santun karya Barli
Asmara yang terinspirasi dari produk asuransi jiwa syariah FWD Life BEBAS IKHTIAR dengan tema ‘Bebaskan
Langkah, Tetap Syariah’.
FWD Life berdiri sejak tahun 2013,
dan telah mendapat izin pendirian unit syariah pada 14 Juli 2015. FWD Life sudah
terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Produk-produk yang ditawarkan
adalah:
- Asuransi yang dikaitkan dengan investasi
- Asuransi berjangka individu dan kumpulan
- Asuransi kecelakaan diri individu dan kumpulan
- Asuransi kesehatan kumpulan
Busana rancangan Barli Asmara
Untuk informasi lebih lanjut
dapat diakses melalui WWW.FWD.CO.ID
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir dan berkomentar. Komentar spam akan saya hapus.