Minggu, 30 April 2017

Smartphone Dengan Harga Terjangkau Dan Berkualitas

Harga Samsung J7 Prime di Blibli.com


Setiap bangun tidur apa yang pertama kali kita lakukan?  Siapa yang sering menyalakan smartphone setiap bangun tidur? Saya  iya, kadang-kadang,  sekedar cek email atau paling sering sih melihat jam. Tapi itu dulu, sekarang saya selalu mematikan handphone setiap sebelum tidur. Karena seperti kita ketahui ada banyak pengaruh buruk jika saat kita tidur ada smartphone menyala di sekitar kita. Berikut bahaya penggunaan smartphone secara berlebihan di antaranya:
·         Ketegangan fisik dan ketidaknyamanan.
·         Menatap layar ponsel secara berlebihan juga mempengaruhi kebahagiaan, hubungan, dan harga diri.
·         Membuat perut mual, bahkan The New York Times baru-baru ini menjulukinya sebagai “penyakit maya”. Ini adalah kondisi di mana smartphone membuat anda merasa seperti menaiki roller coaster.
·         Sakit kepala hingga membuat pusing, hal ini dapat terjadi jika kita menggulirkan (scrolling) halaman atau menonton video action di layar smartphone.


Rasa pusing dan sakit kepala tersebut akibat sensasi dan ketidaksesuaian antara input sensorik, yaitu ketika kita melihat gerakan yang aktif namun secara fisik kita tidak merasakannya.
Walaupun penyakit ini dapat terjadi pada siapa saja, namun penelitian mengungkapkan bahwa lebih banyak wanita dari pada pria yang mengalaminya. Selain itu orang dengan riwayat migrain seperti saya lebih rentan, pantesan saya sering pusing kalau kelamaan melihat layar smartphone.
Selain bahaya di atas ada juga petextrian-itus yang banyak terjadi saat pejalan kaki menyeberang jalan sambil menggunakan smartphone, yang menyebabkan tidak fokus. Karena saat kita fokus pada dunia maya, banyak dari kita bisa kehilangan realitas nyata. Sekarang malah saya lihat banyak orang yang berkendara sambil melihat layar smartphone.
Para peneliti juga mengatakan bahwa pejalan kaki yang seperti itu, lebih mungkin untuk mengabaikan lampu lalu lintas. Sehingga untuk menghindari cedera atau sesuatu yang lebih buruk, lebih baik letakkan ponsel sampai kita mencapai tempat yang aman dan gunakan teknologi tersebut dengan bijak. (Sumber liputan6.com).


Selain itu, untuk anak-anak sebaiknya dibatasi berinteraksi dengan smartphone dan internet. Seperti pernah saya tulis di artikel sebelumnya bahwa saya tidak bangga jika anak saya mempunyai  berbagai akun media sosial. Contohnya facebook, instagram, line, BBM dan lainnya. Karena walaupun sudah diproteksi konten porno sering muncul sebagai iklan.

Seberapa penting smartphone bagi saya?
Jawabannya sangat penting, karena dengan smartphone saya bisa berkomunikasi dengan siapapun walau terpisah jarak, berikut manfaat smartphone bagi saya:
·         Berkomunikasi dengan si kecil saat saya tidak berada di rumah atau kerja
·         Menghubungi suami yang sedang bekerja jika ada yang ingin ditanyakan atau disampaikan
·         Menghubungi keluarga yang berada di lain kota
·         Browsing berbagai informasi
·         Belanja online
·         Internet banking
·         Mendengarkan musik

Setelah tahu efek yang dapat ditimbulkan smartphone bukan berarti kita meninggalkan smartphone karena manfaatnya lebih banyak, yang penting kita bisa menggunakannya secara bijak. Beberapa poin penting saat memilih smartphone:
·         Sesuai tujuan penggunaannya
·         Spesifikasi yang pas
·         Harga yang cocok


Saya pribadi memilih smartphone yang harganya terjangkau dan harus berkualitas, biasalah buibuk. Kebetulan sekali sekarang kita bisa cari tahu harga Samsung J7 Prime di Harga Samsung J7 Prime. Dengan harga Samsung J7 Prime yang tak bikin kantong bolong, kita sudah mendapat smartphone dengan kualitas yang bagus. Saya sudah beberapa kali berbelanja di Blibli.com dengan bebas ongkir dan ada berbagai program reward.  Kalau kalian sendiri bagaimana, apa yang menjadi poin penting saat memilih smartphone?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mampir dan berkomentar. Komentar spam akan saya hapus.

Wujudkan Impian Ciptakan Rumah Nyaman Listrik Aman

  Sebagai ibu rumah tangga keseharian saya di rumah tak bisa lepas dari penggunaan listrik. Dari mulai masak nasi, mencuci, menyetrika. Saya...