Tanggal 17 Desember saya mengikuti seminar sehari yang di selengarakan INAPEN, bareng siswa SMK Nusantara 1 Ciputat. Lokasi seminar di adakan di Jl. Victor Raya Buaran, sepong, tangerang selatan. INAPEN adalah perusahaan yang bergerak di bidang virtual asli milik putra Indonesia yang mulai beroperasi sejak Januari 2015.
Diawali penjelasan panjang lebar dari Bapak Apriadi tentang MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN) yang akan dimulai segera, kita harus siap menerima perubahan .
4 hal penting yang akan terjadi saat MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)
1. Asean akan menajdi kawasan pasar & produk tunggal
2. Pembangunan Ekonomi bersama (tujuan di bentuk MEA)
3.Pembangunan ekonomi fokus pada sektor hunian
4. Integritas perekonomian global (penguatan daya saing)
Dengan tercapainya kesatuan pasar dan basis produksi maka akan membuat arus barang , jasa dan investasi modal dalam jumlah yang besar .
Sesi ke 2 di lanjutkan oleh Bapak Siswanto dari Disnaker di lanjutkan oleh Bapak Hartono Untuk menghadapi MEA, INAPEN Mengajak para siswa SMK untuk latiahan selama 10 hari. Para siswa SMK harus siap bersaing dan sadar betapa pentingnya training dan mengikuti berbagai pelatihan.
Dengan training pengembangan diri ( development ) di harapkan kita semua bertambah wawasan, merubah sikap dan berkembang pribadinya.
INAPEN akan memberikan training sesuai kemampuan dan langsung praktek seperti di dunia kerja sungguhan dengan suasana dan fasilitas yang lengkap. Agar para siswa siap menghadapi persaingan. Dengan pelatihan ini akan membentuk pribadi yang menarik dan akan lebih matang juga memiliki sikap dan kemampuan menghadapi dunia kerja.
Ayo mari adik adik kita tingkatkan kemampuan melalui pelatihan virtual di INAPEN ,sudah saatnya kita bangun dan menjadi bagian dari MEA jangan hanya jadi penonton.
Ruang training yang di buat seperti perkantoran agar para perseta benar benar merasakan dunia kerja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima kasih sudah mampir dan berkomentar. Komentar spam akan saya hapus.